Komitmen Akan Selamatkan Kerja, PLN IP Jeranjang Sabet Zero Accident di Tahun 2023
MATARAM, SIARPOST | PT PLN Indonesia Power Jeranjang OMU kembali mendapatkan penghargaan ZERO ACCIDENT ke-2 nya yang diberikan di awal tahun 2023. Hal ini tertuang melalui Keputusan Menaker RI No. 41 tanggal 13 Mei 2022.
Penghargaan diserahkan pada acara puncak Bulan K3 Nasional yang diadakan oleh Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Provinsi NTB di area Bazzar ITDC Mandalika, Lombok Tengah, Kamis (9/2).
Turut hadir dalam acara penyerahan penghargaan ini Direktur Jenderal Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan dan K3, Dra. Haiyani Rumondang, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi NTB, I Gede Putu Aryadi, serta jajaran struktural Disnakertrans Provinsi NTB.
Baca juga : Peringatan HUT ke-10, PT PLN Indonesia Power PLTU Jeranjang OMU Santuni Puluhan Anak Yatim
Dalam kesempatan ini, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi NTB, I Gede Putu Aryadi, mewakili Gubernur NTB menyampaikan terimakasih atas kerjasama semua pihak yang terlibat dalam puncak Bulan K3 kali ini.
“Hari ini adalah puncak kegiatan bulan K3 bersama dengan itu diadakan Job Fair secara hybrid yang menghadirkan 40 perusahaan. Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh pimpinan perusahaan yang telah berkolaborasi sampai memberikan dukungan nyata dalam rangka kita bersama sama mewujudkan program pembangunan K3 di Nusa Tenggara Barat menjadi lebih baik dari tahun tahun sebelumnya”, ucapnya.
Ia juga menyampaikan selamat kepada seluruh perusahaan yang hari ini barangkali bisa mendapatkan penghargaan di bidang K3.
Acara dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan K3 kepada perusahaan-perusahaan yang berkontribusi dalam menerapkan budaya K3. Salah satunya adalah PLN Indonesia Power PLTU Jeranjang.
Baca juga : Bulan K3 Nasional 2023, Komitmen PT PLN IP Jeranjang Utamakan Keselamatan Kerja
Penghargaan diserahkan langsung oleh Direktur Jenderal Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan dan K3, Dra. Haiyani Rumondang, didampingi oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi NTB, I Gede Putu Aryadi, dan diterima langsung oleh Manager Jeranjang OMU, Indarto Joko Prakoso didampingi oleh personil K3 PLN IP.
Terpisah Indarto Joko Prakoso, menyampaikan terimakasih kepada Kementerian Tenaga Kerja dan Disnakertrans Provinsi NTB atas penghargaan yang diberikan kepada PLN IP.
“Kami mengucapkan terimakasih atas penghargaan Zero Accident yang telah diberikan. Apresiasi ini tentu tidak lepas dari semangat dan kerja keras seluruh insan PLTU Jeranjang dalam menerapkan Budaya K3 di tempat kerja.” ucap beliau disela-sela acara puncak peringatan Bulan K3 di area Bazzar Mandalika, Lombok, NTB.
Acara diakhiri kegiatan ramah tamah dan menikmati hidangan di stand UMKM yang ada di area bazzar tersebut.