Dideklarasi Pengurus DPD Gerindra Maju di Pilgub NTB, Ini Tanggapan Pathul Bahri

 

/Suara Lombok Tengah Pecah ke Empat Figur Balon Gubernur NTB

MATARAM, SIARPOST | Bupati Lombok Tengah, Lalu Pathul Bahri telah dideklarasi oleh DPD Partai Gerindra untuk maju di Pilgub NTB. Deklarasi dukungan tersebut dilaksanakan di sekretaris Partai di Mataram, pada Senin (8/4/2024) yang lalu.

“Kami segenap pengurus DPD Gerindra NTB, fraksi DPRD Gerindra NTB, dan juga pimpinan organisasi sayap Partai Gerindra NTB bersama ketua-ketua DPC se-NTB kami bersepakat berjuang bersama dan mendeklarasikan pimpinan kami, nakhoda kami Bapak Lalu Pathul Bahri untuk menjadi bakal calon gubernur provinsi NTB,” ucap Wakil Ketua DPD Partai Gerindra NTB, Nauvar Furqani Farinduan saat memimpin deklarasi, dikutip dari detikbali.

Baca juga : Peralatan Latihan Minim, Bisakah Cabor Anggar NTB Berprestasi di PON 2024, Mengulang Sejarah Era 60an

Sesuai arahan DPP Gerindra, partai besutan Prabowo Subianto tersebut bakal memprioritaskan kader untuk tampil di Pilgub NTB 2024.

Terpisah, Lalu Pathul Bahri saat ditemui di kediamannya, Selasa (9/4/2024) hanya tersenyum mendengar pertanyaan terkait pencalonannya untuk Pilgub NTB.

“Kita tunggu aja nanti, gak perlu diwawancarai dulu,” ujar Pathul Bahri sambil tersenyum.

“Kita fokus dulu ini ramadhan dan mau lebaran juga, yah!,” tambahnya.

Beberapa kali media ini datang ke kediaman Pathul Bahri untuk mendapat kepastian terkait pencalonannya di Pilgub 2024. Namun Ketua DPD Partai Gerindra NTB itu belum mau berkomentar terlalu banyak. Walaupun Pathul Bahri pernah menyebutkan mendapat dukungan dari berbagai pihak untuk kursi NTB I.

Baca juga : Kisah Nurtimah, Pedagang Nasi Bungkus di Mataram BerOmset Puluhan Juta, Awalnya Pakai Rombong Kecil

Beberapa hari sebelumnya, sejumlah pengurus Partai Gerindra di beberapa kabupaten/kota di NTB juga telah melakukan deklarasi serupa. Mereka meminta dan mendukung Lalu Pathul Bahri untuk turut berlaga dalam kontestasi Pilgub NTB yang akan dihelat pada 27 November 2024.

Suara Lombok Tengah Pecah

Dalam Pilgub NTB 2024, setidaknya akan ada empat Bakal Calon Lombok Tengah yang menyatakan diri akan maju, yakni Lalu Pathul Bahri, Penjabat (Pj) Gubernur NTB Lalu Gita Ariadi, Eks Dubes RI untuk Turki Lalu Muhamad Iqbal, dan Mantan Bupati Lombok Tengah Suhaili.

Banyak pihak yang memperkirakan bahwa suara Lombok Tengah akan pecah terbagi ke empat figur tersebut jika keempatnya benar-benar ikut dalam kontestasi Pilgub 2024 mendatang.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Oi, gak boleh Copas, minta izin dulu