RSUD Dompu Akan Gelar Operasi Bibir Sumbing Gratis Libatkan 3 Dokter Spesialis, Yuk Daftar

DOMPU, SIARPOST | Setelah melaksanakan operasi Katarak gratis, kini RSUD Dompu akan kembali melaksanakan operasi bibir Sumbing gratis untuk masyarakat Dompu dan sekitarnya.

Kepastian operasi bibir Sumbing gratis tersebut didapat setelah pihak RSUD Dompu melakukan rapat via online dengan tim bibir Sumbing dari Malang Jawa Timur beberapa waktu lalu.

BACA JUGA : Urus Bisnis di Lombok dan Tinggalkan Tugas Tanpa Izin Pimpinan, Staf Kejagung RI Diamankan Tim Intel Kejati NTB

“Iya, fix operasi akan dilaksanakan di RSUD Dompu pada 30 Mei hingga 1 Juni 2024,” ujar Direktur RSUD Dompu, dr. Fitratul Ramadhan, Sp.P, Kamis (8/5/2024).

dr Fitratul mengungkapkan, ada beberapa perbedaan yang menarik dari pelaksanaan operasi Bibir Sumbing gratis yang dilaksanakan RSUD Dompu kali ini, tidak hanya dokter spesialis bedah plastik yang akan melakukan operasi. Tetapi akan ada tiga dokter spesialis rehabilitas media dan tim.

“Tim ini akan melatih pasien yang pernah di operasi dan yang akan dioperasi supaya bisa bicara dengan baik,” ujar dr. Fitratul.

BACA JUGA : Tumpukan Sampah di Gunungsari, Camat : Sudah Disampaikan ke DLH Tapi Tidak Ada Tindakan

Untuk peserta, dr. Fitratul mengatakan, tidak akan dibatasi. Peserta dari Dompu, Bima maupun Sumbawa bisa segera mendaftarkan diri untuk mengikuti operasi bibir Sumbing.

Bahkan, pihak RSUD Dompu juga tidak menutup kesempatan kepada pasien yang pernah dioperasi bibir Sumbing tetapi masih sulit untuk berbicara.

Untuk wilayah Dompu, calon pasien bisa langsung mendaftarkan diri ke Puskesmas terdekat atau poli bedah RSUD Dompu.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Oi, gak boleh Copas, minta izin dulu