PT ANA Raih Penghargaan PMI Morut di Peringatan Hari Buruh Internasional
Morut, Sulteng (SIARPOST) – Dalam rangka peringatan Hari Buruh Internasional, perusahaan PT. Agro Nusa Abadi (ANA) mendapatkan Penghargaan dari PMI Kab.Morowali Utara.
Pemberian penghargaan tersebut dilakukan pelataran Mess perusahaan PT.ANA, Kabupaten Morowali Utara (Morut), Sulawesi Tengah (Sulteng ), Minggu (19 Mei 2024)
Peringatan hari Buruh Internasional yang mengangkat tema “Mempererat Silaturahmi antar Karyawan dan Management” adalah hasil elaborasi pihak manajemen PT ANA dan PT.Sawit Jaya Abadi 1.
BACA JUGA : Kecelakaan Pesawat Latih di Tangerang Tewaskan 3 Orang, DPR RI : Stop Sementara Jalur Penerbangan
Pada moment yang penuh suka cita itu, pihak panitia pelaksana turut menyelenggarakan sejumlah rangkaian kegiatan bakti sosial, serta hiburan bertabur Doorprize.
Bakti sosial yang dimaksud
meliputi kegiatan Donor darah bekerjasama dengan PMI Kab.Morut yang didukung oleh menghimpun darah donor untuk kepentingan kemanusiaan Kerjasama Palang Merah Indonesia, Morut.
Kegiatan yang dihadiri langsung Ketua Serikat Pekerja (SP) PT.ANA-SJA1, Taufik Latuo, kali ini diikuti oleh sedikitnya 850 orang.
Selain Ketua SP PT. ANA-SJA1, turut hadir Kepala Tata Usaha PT.ANA-SJA1) Apriyadi,
Koordinator PMI Kab.Morowali Utara) Darmawan, dan (CDO PT ANA-SJA1) Robby S. Ugi.
Peserta Kegiatan tersebut terdiri atas Pengurus dan Anggota Serikat Pekerja PT.ANA-SJA 1 beserta keluarga, seluruh Staf Managemen PT.ANA-SJA1, dan Karyawan PT.ANA-SJA1.
Melalui peringatan Hari Buruh Internasional kali ini mengawali sambutannya, Ketua SP PT.ANA-SJA1, Taufik Latuo mengucapkan terima kasih kepada seluruh management yang telah mensupport kegiatan peringatan Hari Buruh Internasional sehingga bisa terlaksana di PT.ANA-SJA1.
BACA JUGA : Besok LMND dan STN Sumbawa Gelar Aksi Demo Besar-besaran Minta Harga Jagung Dinaikan
“Kita semua patut berbahagia bisa melaksanakan dan memperingati kegiatan ini. Di kegiatan ini dilaksanakan kegiatan Aksi Donor Darah, karena kegiatan ini sangat tepat,” ungkap Taufik Latuo.
Selain itu kata Taufiq, membina hubungan baik dengan PMI dan setetes darah kita dapat merubah kehidupan seseorang untuk melanjutkan hidup.
Senada yang diungkapkan Kepala Tata Usaha PT.ANA-SJA1) Apriyadi.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pendonor darah yang telah mendonorkan darahnya karena setetes darah dapat menyelamatkan nyawa orang lain. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Tim Serikat Pekerja dan Panitia yang telah mensukseskan acara ini,” katanya.
Disisi lain Apriyadi beraharap pihak management perusahaan dapat menggelar kegiatan donor secara rutin.
“semoga kegiatan aksi donor darah ini bisa dilaksanakan secara rutin dan kerjasama dengan PMI. Kami menginisiasi kegiatan donor darah ini sebagai data based pendonor aktif PT.ANA-SJA1, dan untuk memudahkan jika sewaktu-waktu dibutuhkan penjadi pendonor.
Pada kesempatan yang sama, Koordinator PMI Kab.Morowali Utara) Darmawan, juga mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh karyawan PT.ANA-SJA1 yang telah ikut berpartisipasi sebagai peserta donor darah.
“Saya selaku dilapangan sangat tertolong dengan adanya kegiatan donor darah yang dilaksanakan. Mereka (pasien operasi dan emergency, red.) sangat tertolong. stok darah yang ada di RSUD Kolonodale akan bertambah lagi dengan adanya kegiatan aksi donor darah di PT.ANA ini.
Demikian halnya CDO PT.ANA -SJA1, Robby S. Ugi. CDO PT ANA-SJA1.
Robby
dalam sambutannya juga menyampaika apresiasi atas sinergitas manajemen perusahaan dan Serikat Pekerja PT ANA-SJA 1, dalam rangka mengsukseskanagenda perayaan Hari Buruh Internasional kali ini.
Robby juga dalam sambutannya sekaligus memaparkan bahwa kegiatan ini terselenggara berkat sinergitas yang baik antara Serikat Pekerja dan Management PT ANA-SJA1.
“Kegiatan kali ini dikemas dalam bentuk kegiatan Sosial yaitu pelaksanaan Donor Darah oleh Karyawan & Staff PT ANA-SJA1 yang sangat antusias berpartisipasi dalam kegiatan ini,” tutup Robby. (As/FR).